Yang Seharusnya Tidak Pernah Tau

0
Demi isyarat yang tertatih menanti jawab
Tak seharusnya dia  pernah tau
Isyarat yang tak sanggup ku bahasakan.

Demi mata yang tak kunjung purna bergeming
Tak seharusnya dia pernah tau
Pandanganya yang serta merta menyerobok relung yang kosong ini

Pun demi kidung peluh pengantar tidur
Yang juga tak seharusnya dia pernah tau
Menyanyikan sebagian do’aku tentang dirinya

Yang kuharap tidak pernah tau tentangku dan apa-apa.

by : AkuAlpaka
Tags

Posting Komentar

0Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Situs web kami menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman anda! Learn More
Accept !